HIKMAH DARI CORONA VIRUS

HIKMAH DARI CORONA VIRUS

Oleh : Admin Oasis

Berita tentang wabah Corona virus akir-akir ini memenuhi sosmed, hampir semua media sosmed mengulas tentang berita ini, pagi siang sore malam tiada henti. Wabah ini pertama kali diumumkan pada 31 Desember 2019, bermula dari sebuah pasar makanan yang berada di Kota Wuhan, China. Mengalami perkembangan yang sungguh luar biasa cepat, dalam waktu beberapa bulan sudah ratusan negara yang terjangkiti, ribuan orang meninggal dunia.

Berbagai berita negative terpapar setiap hari, menghantui masyarakat, seperti laporan harian tentang jumlah orang yang terjangkiti virus di berbagai kota, jumlah orang yang mati dari waktu ke waktu, bagaimana seorang dengan menggunakan Alat Pelindung Diri yang begitu rapat, namun masih bisa tertular bahkan bisa mati. Berita seperti ini sudah bisa menjadi momok tersendiri, selain penyakitnya.

Virus Corona atau covid-19, membawa dampak dengan berbagai perubahan  terhadap pola perilaku manusia. Salah satunya adalah perubahan sistem pendidikan di Indonesia. Seperti yang kita ketahui sekarang, covid-19 telah merubah sistem pembelajaran menjadi metode daring atau sekolah online, banyak ibu-ibu yang mengeluh tentang cara pembelajaran yang seperti itu. Karena ibu-ibu rumah tangga mendadak dipaksa untuk menjadi guru.

Namun di balik semua dampak-dampak yang diakibatkan dari musibah covid-19, terdapat kandungan hikmah yang luar biasa dahsyat. Jauh lebih dasyat dari pada sisi musibahnya. Apa saja hikmahnya :

  1. Bumi Meremajakan Diri

Selama puluhan tahun pekerja lingkungan hidup di semua negara di dunia disibukkan dengan menangani berbagai masalah, seperti penanganan berbagai macam pencemaran atau polusi yang tiada henti, yang berdampak pada pemanasan global, bahkan lembaga LSM lingkungan hidup seperti Greenpeace harus terus menerus berperang dengan perusakan alam, yang berdampak pada rusaknya bumi ini.

Namun dimasa wabah Cirona virus ini melanda, masalah tersebut diatas tertangani dengan sendirinya, yang namanya polusi udara telah merosot menurun di berbagai kota, udara menjadi bersih, akibat berkurangnya pemakaian alat transportasi seperti mobil, bis dll dalam jumlah yang luar biasa besar. Analis dari Washington Post mencatat ada penurunan drastis gas rumah kaca utamanya di Eropa karena orang-orang melakukan karantina dan mengakibatkan mobil (kendaraan pribadi) tetap terparkir di rumah. Sementara itu, pakar ekonomi perubahan iklim di Universitas Teknologi Georgia yang telah memperlajari kebijakan iklim Italia, Emanuele Massetti mengungkapkan, dalam beberapa hari ke depan orang-orang di Italia utara akan menikmati udara terbersih yang pernah ada. Kondisi ini juga terjadi di China setelah terjadinya kebijakan lockdown besar-besaran saat melonjakny akasus virus corona. Sebuah analisis yang dilakukan oleh situs iklim Carbon Brief menyebutkan bahwa terdapat penurunan penggunaan energi dan emisi di China sebanyak 25 persen.

Demikian juga dengan masalah sampah, pada masa kehidupan berjalan  normal tiap hari bisa begitu banyak, menumpu & menggunung, kini sangat berkurang karena berkurangnya aktifitas manusia. Bumi menjadi lebih hijau, menjadi lebih segar, pasokan oksigen meningkat, yang secara langsung berpengaruh terhadap kualitas kesehatan manusia.

  1. Manusia kembali menjadi makhluk sosial

Dengan adanya Corona virus manusia kembali ke fitrahnya sebagai makhluk sosial, yang harus terhubung satu dengan yang lain, apalagi yang namanya keluarga. Selama ini seperti yang kita ketahui, globalisasi telah merubah fitrah manusia menjadi orang yang individualis, pekerjaan telah benar-benar menyita waktu & kesempatan, apalagi dengan adanya gadget, mereka pada sibuk dengan dunianya sendiri. Mereka sibuk dengan urusan masing-masing tanpa mempedulikan orang lain.

Seharusnya rumah dibangun untuk tempat berteduh, bercengkerama satu dengan yang lain antar anggota keluarga, saling memberi nasehat dan membagikan informasi. Namun dengan munculnya musibah dari wabah covid-19 dengan kebijakan pemerintah seperti stay at home, work from home, membuat pola hidup kita bisa berubah. Masyarakat mempunyai waktu lebih lama di rumah bersama keluarga, ini adalah peluang dan kesempatan yang harus dimanfaatkan, baik dalam melakukan pekerjaan ataupun melakukan pembelajaran untuk anak-anak yang sedang menempuh pendidikan.

Waktunya merajut kembali keharmonisan rumah tangga yang selama ini tersita oleh pekerjaan, memberikan kasih sayang yang tulus dari suami ke istri atau sebaliknya, perhatian dari orang tua kepada anak-anaknya. Melakukan aktifitas yang bisa dikerjakan secara bersama-sama melibatkan suami, istri dan anak, misalnya membersihkan rumah atau taman.

Sementara itu banyak orang berlomba berbuat baik terhadap sesama dengan memberikan sumbangan masker gratis, hand sanitizer, bahkan memberikan sembako kepada orang yang kurang mampu.

 

  1. Menjadi makhluk Tuhan yang taat beribadah.

Corona adalah makhluk Tuhan, dan Tuhan menurunkan ke permukaan bumi pasti punya maksud & tujuan, oleh karenanya mari kita instropeksi, dengan perbuatan & perilaku kita, mari kita mengambil hikmah dari bencana wabah Virus Corona ini. Bisa jadi karena kita manusia selama ini kurang bisa menjaga kebersihan, kita meremehkan, atau mengabaikannya. Bisa jadi karena manusia sudah terlalu banyak berbuat dosa sehingga Tuhan murka, oleh karena itu sudah semestinya kalau wabah ini bisa dijadikan ajang untuk lebih meningkatkan ibadah kita pada Tuhan Maha Kuasa, memohon kepadaNya agar dihindarkan dari virus Corona ini.

Tags:

0 thoughts on “HIKMAH DARI CORONA VIRUS

Leave a Reply

Your email address will not be published.

OFFICE

Graha Jatimulya kav. 24 Jln Saxophone Malang

 

HOTLINE :

Wasis          : 08123397093

Yunanto      : 081555817770

Web site      : www.oasisoutboundmalang.com

Email           : oasisindonesia111@gmail.com

KATEGORI ARTIKEL

Butuh Bantuan ? Chat dengan Kami